[ASK] Cara Instal Nginx di VPS


Status
Not open for further replies.

mustafaramadhan

Hosting Guru
Kalau dari sisi pengembang web control panel, ya tergantung pengembangnya suka apa. Spanel-nya MWN setahu saya pakai Debian. CMIIW.
Saya cerita sedikit tentang Kloxo/Kloxo-MR.

Ketika memulai sebagai salahsatu developer (sekitar tahun 2011) di LxCenter (yang 'memiliki' Kloxo dan HyperVM) saya dapatkan fakta bahwa Kloxo (juga HyperVM karena dibangun dengan code yang sama) diarahkan ke multi-plateform (mau bisa bisa di Redhat, Debian dan bahkan Windows). Kelihatan si Ligesh (author) kesulitan terhadap Debian dan Windows sehingga sampai meninggal dunia kedua plateform ini tidak tergarap/dilanjutan (kejadian sekitar 2009). Bisa jadi pada tahun-tahun tersebut memang Debian dan Windows 'belum matang' sebagai plateform.

Dari yang saya pelajari, memang lebih sulit untuk dijalankan di plateform selain Redhat. Ini bukan masalah si Kloxo sendiri tapi lebih kepada services yang harus ada (web server, ftp server, mail server dan lain-lain). Misalnya mail server memakai variance dari Qmail yang sulit untuk di-compile di Debian dan Windows. Jika pakai mail server lain maka akan menjadi rumit.

Hal yang sama juga dihadapi ketika memulai Kloxo-MR dimana ide awalnya bisa menangangi multiple php (1 website bisa menjalankan banyak versi php; menjadi mudah karena adanya konsep 'php branch') dan multiple webserver (misalnya dimungkinkan kombinasi varnish + nginx + apache).

Jadi, persoalan bukan pada 'suka atau tidak suka' tetapi lebih kepada 'keingin yang bisa disalurkan lewat mana'.
 

masiqbal

Hosting Guru
Verified Provider
Saya cerita sedikit tentang Kloxo/Kloxo-MR.

Ketika memulai sebagai salahsatu developer (sekitar tahun 2011) di LxCenter (yang 'memiliki' Kloxo dan HyperVM) saya dapatkan fakta bahwa Kloxo (juga HyperVM karena dibangun dengan code yang sama) diarahkan ke multi-plateform (mau bisa bisa di Redhat, Debian dan bahkan Windows). Kelihatan si Ligesh (author) kesulitan terhadap Debian dan Windows sehingga sampai meninggal dunia kedua plateform ini tidak tergarap/dilanjutan (kejadian sekitar 2009). Bisa jadi pada tahun-tahun tersebut memang Debian dan Windows 'belum matang' sebagai plateform.

Dari yang saya pelajari, memang lebih sulit untuk dijalankan di plateform selain Redhat. Ini bukan masalah si Kloxo sendiri tapi lebih kepada services yang harus ada (web server, ftp server, mail server dan lain-lain). Misalnya mail server memakai variance dari Qmail yang sulit untuk di-compile di Debian dan Windows. Jika pakai mail server lain maka akan menjadi rumit.

Hal yang sama juga dihadapi ketika memulai Kloxo-MR dimana ide awalnya bisa menangangi multiple php (1 website bisa menjalankan banyak versi php; menjadi mudah karena adanya konsep 'php branch') dan multiple webserver (misalnya dimungkinkan kombinasi varnish + nginx + apache).

Jadi, persoalan bukan pada 'suka atau tidak suka' tetapi lebih kepada 'keingin yang bisa disalurkan lewat mana'.

Sebelumnya saya mohon maaf pada TS ini bahasannya jadi melenceng jauh. Tapi pertanyaan TS sudah dijawab oleh @palingwaras :)

Kalau yg saya tangkap dari penjelasannya itu tetap masalah pilihan alias preferensi. Seperti yg dicontohkan soal Qmail. Saya rasa tidak sulit itu di Debian. Kalau di Windows memang ribet tapi bisa. Pakai mail server selain Qmail mungkin rumit bagi pengembang Kloxo, tapi tidak bagi pengembang CP lain.

Secara umum yang saya yakini, kalau tanpa web control panel bisa dilakukan, harusnya dengan web control panel juga bisa dilakukan. Masalah dibuat apa tidak urusan lain.
 

mustafaramadhan

Hosting Guru
Sebelumnya saya mohon maaf pada TS ini bahasannya jadi melenceng jauh. Tapi pertanyaan TS sudah dijawab oleh @palingwaras :)

Kalau yg saya tangkap dari penjelasannya itu tetap masalah pilihan alias preferensi. Seperti yg dicontohkan soal Qmail. Saya rasa tidak sulit itu di Debian. Kalau di Windows memang ribet tapi bisa. Pakai mail server selain Qmail mungkin rumit bagi pengembang Kloxo, tapi tidak bagi pengembang CP lain.

Secara umum yang saya yakini, kalau tanpa web control panel bisa dilakukan, harusnya dengan web control panel juga bisa dilakukan. Masalah dibuat apa tidak urusan lain.
Mungkin sekarang qmail (tahukan qmail-toaster) sekarang ini sudah bisa. Tapi ketika itu (2009-2011)?. Itu masalahnya.
 

masiqbal

Hosting Guru
Verified Provider
Saya tidak tahu apa kesulitan yg dihadapi kalau pakai qmail atau selain qmail ketika itu (2009-2011). Mungkin belum ketemu teman diskusi yg pas kali. Hehehe.
 

mustafaramadhan

Hosting Guru
Saya tidak tahu apa kesulitan yg dihadapi kalau pakai qmail atau selain qmail ketika itu (2009-2011). Mungkin belum ketemu teman diskusi yg pas kali. Hehehe.
Penyebab Kloxo sampai sekarang tidak bisa di CentOS 6 karena mereka kehilangan source-code dari qmail-lxcenter (qmail khusus lxcenter). Ketika memulai Kloxo-MR, saya coba pindah ke qmail-toaster yang ketika itu juga belum ada yang coba compile di CentOS 6.

Mungkin ada pertanyaan, kok tidak sekalian pindah ke postfix + dovecot misalnya?. Masalahnya ketika itu, ada sesuatu di qmail yang tidak dimiliki oleh yang lain (misalnya mailing list).
 

erawanarifn

Apprentice 2.0
back to topic...

Sudah terinstal belum nginxnya? Mau pakai apa untuk melayani request phpnya? Php atau Php-fpm atau HHVM?
 
Status
Not open for further replies.

Top