[ASK] Control Panel Powerfull untuk VPS dengan RAM 256mb


Status
Not open for further replies.

mangkukmerah

Apprentice 1.0
Dengan spek tersebut dan jumlah user/web sejumlah itu, saya pikir masih bisa pakai cPanel VPS Optimized. Asalkan dipilih aplikasi-aplikasi yang ringan (dipilih saat instalasi cPanel). Dan tidak menggunakan plugins dulu sampai upgrade resource. :)

Apa tidak terlalu berat ya mas brada ? Belum pernah coba sih saya kalau 256+cPanel VPS Optimized.

256 menurut saya mungkin masih cuco' dengan Webmin, atau cPanel DNSOnly buat clustering dns misalnya.
 

perdhanahost

Hosting Guru
Dengan 256MB RAM sih saya pikir akan berat pakai control panel mana pun, karena control panel akan membutuhkan library2 lain dan/atau aplikasi2 lain juga bekerja. Di cPanel, saat instalasi kita akan diminta untuk memilih aplikasi2 yang akan menjalankan fungsi tertentu. Misalnya, saat akan menginstall POP daemon, ada beberapa pilihan yang bisa dipilih. Juga untuk IMAP dan beberapa aplikasi yang menjalankan service tertentu lainnya. Dan, saat dihadapkan pada pilihan tersebut, kita juga ada diberikan informasi tentang fitur serta kebutuhan resource aplikasi itu untuk bisa berjalan normal. Biasanya, aplikasi yang punya banyak fitur cenderung haus resource. Kalau pengguna/customer/client yang akan dihost di server itu tidak membutuhkan fitur2 yang ditawarkan aplikasi2 itu, kita bisa pilih aplikasi alternatif yang lebih hemat resource.

cPanel sendiri memberikan illustrasi di halaman berikut ini, juga saya pikir karena memilih aplikasi2 yang hemat resource. Juga tidak menginstall plugins seperti Fantantico/Softaculous, RVSkin dll. Dan jumlah user 10-20 seperti yang diinformasikan oleh TS, itu juga bukan jumlah yang kecil untuk resouce segitu. Dengan trend user sekarang yang hampir pasti pakai CMS, saya pikir akan luar biasa berat dengan resource sekian itu:
http://www.cpanel.net/products/cpanelwhm/vps-optimized.html

Semoga bermanfaat. Ada yang mau nambahin? Mohon koreksi kalau pikiran saya kurang akurat. :)
 

Racoon22

Beginner 2.0
dengan memory 256 menjadi reseller ga akan ketemu solusinya,, klien memilih control panel yang lebih mudah digunakan dan umum untuk dipelajari seperti cpanel & directadmin..
Dari segi cost & biaya akan terjadi pengeluaran yang besar dibandingkan keuntungan,, kecuali TS memaksakan memory 256 untuk 100 client..
Belum lagi lisensi lain2nya yang menjadi tambahan softacoulus, installatron dsb... Ini bakalan memakan resource dari vps sendiri & biaya tambahan...
 
Status
Not open for further replies.

Top