(ASK) UPtime robot sebagai pengukur SLA


Status
Not open for further replies.

diktus

Poster 2.0
Tuan-tuan sekalian

saya baru pindah hosting ke salah satu provider cloud hosting yang cukup bonafit dan menjanjikan SLA yang nyaris sempurna. Baru-baru ini saya pasang uptime robot untuk monitoring server. Hasilnya kadang website saja down tetapi lama sekitar 1-2 menit saja bahkan kadang kurang dari 1 menit. Kejadiannya dalam sehari bisa 2-3 kali baik di pagi, siang atau malam.

Setelah saya sampaikan ke provider mereka mengatakan bahwa mereka menambah ram agar server stabil dan beberapa melakukan reboot. Secara downtime memang tidak lama namun jika dalam sehari bisa berkali-kali dan bisa jadi pada saat itu ada yang sedang akses tentunya website dinilai tidak stabil dimata klien dan calon klien. Apakah tidak tercapainya SLA dengan pengukuran dari uptime robot bisa dijadikan dasar untuk meminta restitusi?
 

Pencari_Ilmu

Hosting Guru
Bayarnya bulananan, caturwulan, semester atau tahunan ? apa ada ketentuan jaminan uang kembali dari provider? atau kalau mau minta ganti rugi, yang diharapkan bentuknya seperti apa?

untuk minta pertanggung jawaban,sertakan screen shot dari Uptime Robot sebagai bukti.
 

PusatHosting

Hosting Guru
Jika yang diminta adalah restitusi dalam hal uang, maka saya sempat berangan ingin memberikan restitusi/ganti rugi ketika terjadi gangguan.
Misalnya jika down 1 jam ganti biaya 2xlipat dari biaya downtime tsb.

Tapi setelah dipikir lagi saya sendiri malu jika ingin menyampaikannya.

Bayangkan beli hosting 14rb/bulan dan jika dibagi selama 30 hari dan dibagi lagi menjadi 24 jam maka dapetnya adalah Rp. 19 Rupiah/jam.

Hari ini downtime 5 jam, biaya gantinya adalah (Rp.19 x 2) x 5 jam = Rp. 190 rupiah

Siapa yang tega mau bilang begitu ke customer?
 

mas.satriyo

Hosting Guru
bahwa mereka menambah ram agar server stabil dan beberapa melakukan reboot.
masuk daftar maintenance terjadwal atau tidak?
kalo masuk maintenance terdaftar biasanya tidak dihitung sebagai downtime

Apakah tidak tercapainya SLA dengan pengukuran dari uptime robot bisa dijadikan dasar untuk meminta restitusi?
dicoba saja, sebab kembali ke provider masing2
ada beberapa provider yg menganggap aplikasi uptime monitoring kurang reliable, apalagi kalo kita cuma pakai paket yg gratisan, serba terbatas
silahkan konsultasikan ke provider terlebih dahulu perihal refund, karena kebijakannya bisa berbeda masing2 provider
 

ekovirtua

Expert 1.0
Tuan-tuan sekalian

saya baru pindah hosting ke salah satu provider cloud hosting yang cukup bonafit dan menjanjikan SLA yang nyaris sempurna. Baru-baru ini saya pasang uptime robot untuk monitoring server. Hasilnya kadang website saja down tetapi lama sekitar 1-2 menit saja bahkan kadang kurang dari 1 menit. Kejadiannya dalam sehari bisa 2-3 kali baik di pagi, siang atau malam.

Setelah saya sampaikan ke provider mereka mengatakan bahwa mereka menambah ram agar server stabil dan beberapa melakukan reboot. Secara downtime memang tidak lama namun jika dalam sehari bisa berkali-kali dan bisa jadi pada saat itu ada yang sedang akses tentunya website dinilai tidak stabil dimata klien dan calon klien. Apakah tidak tercapainya SLA dengan pengukuran dari uptime robot bisa dijadikan dasar untuk meminta restitusi?

server cloudnya dimana tuan ?
kalo diindonesia downtimenya bisa saja cuman krn bw international atau malah karena apache mati
kalo pake uptime robot bikin 2 service, http dan ping

akan ketahuan nanti yg mati bwnya, servernya atau cumah apache saja
 

dhyhost

Web Hosting Service
The Warrior
Verified Provider
Menurut saya pakai tools sprti itu ga sepenuhnya valid 100%, krna bisa saja saat melakukan crawl trs menerus terkena blok oleh firewall, apalagi kl Server hostingnya Indonesia dimana lokasi servernya berbeda dgn toolsnya
 

FluidaWeb

Hosting Guru
mungkin anda termasuk yang terbius dengan kata2 "cloud" sehingga terlalu tinggi terhdap expektasi kata cloud..
untuk down sekitar 2 3 kali itu termasuk sering,,harusnya sebualan baru 2 atau 3 kali
 

diktus

Poster 2.0
Saya ambil paket corporate kok bukan yang puluhan ribu sebulan karena memang dipakai buat perusahaan dan ada beberapa aplikasi juga jadi butuh yang spacenya agak besar. Jaminan uang kembali ada kalau tidak terpenuhi SLA-nya. Mengenai gangguan bukan terjadwal karena menurut info mereka tambah RAM dan kalau terjadwal seharusnya diberitahu ini tanpa pemberitahuan berarti ada load mendadak yang memaksa mereka menambah RAM.

Mengenai penggantian kompensasi dari provider sendiri ada clausul berhak menolak hasil dari monitoring yang dilakukan pelanggan. Memang kalau kita ngomong uptime memang ada banyak faktor mulai dari jaringan sampai HTTP service. Nah yang terjadi bukan di jaringan tetapi di HTTP service karena yang error adalah HTTP karena jika dilakukan PING hasilnya lancar jadi bukan masalah networknya.

Justru karena mereka menawarkan cloud dan uptime 'sempurna' jadi seharusnya downtime tidak terjadi berulang dalam 1 hari. Asumsinya khan website dibackup dengan banyak server jadi kalau down untuk switching seharusnya nggak sampai 2-3 kali dalam sehari. So far setelah mereka annouce reboot server sudah seminggu ini tidak ada report down dari uptime robot.
 

hostindo

Expert 1.0
Saya ambil paket corporate kok bukan yang puluhan ribu sebulan karena memang dipakai buat perusahaan dan ada beberapa aplikasi juga jadi butuh yang spacenya agak besar. Jaminan uang kembali ada kalau tidak terpenuhi SLA-nya. Mengenai gangguan bukan terjadwal karena menurut info mereka tambah RAM dan kalau terjadwal seharusnya diberitahu ini tanpa pemberitahuan berarti ada load mendadak yang memaksa mereka menambah RAM.

Mengenai penggantian kompensasi dari provider sendiri ada clausul berhak menolak hasil dari monitoring yang dilakukan pelanggan. Memang kalau kita ngomong uptime memang ada banyak faktor mulai dari jaringan sampai HTTP service. Nah yang terjadi bukan di jaringan tetapi di HTTP service karena yang error adalah HTTP karena jika dilakukan PING hasilnya lancar jadi bukan masalah networknya.

Justru karena mereka menawarkan cloud dan uptime 'sempurna' jadi seharusnya downtime tidak terjadi berulang dalam 1 hari. Asumsinya khan website dibackup dengan banyak server jadi kalau down untuk switching seharusnya nggak sampai 2-3 kali dalam sehari. So far setelah mereka annouce reboot server sudah seminggu ini tidak ada report down dari uptime robot.
sepertinya saya tau nih provider mana yang anda pakai :D
 

diktus

Poster 2.0
saya nggak sebut provider supaya nggak dibilang menjelek-jelekan

Per siang tadi sempat down 7 menit saya cek report Uptimerobot dari tgl 20 sampai hari ini sudah sekitar 60 Menit down, hanya tercapai 99.5%. Sepertinya server tempat saya kepenuhan karena waktu saya cek halaman status server untuk DC indonesia mereka tambah lagi 1 server. Sebenarnya kalau sudah menggunakan cloud bukannya akan dibackup dengan server lain ya ketika ada masalah? contoh provider punya 5 server di 1 DC ketika 1 server bermasalah seharusnya dialihkan ke server 1-4 baru kemudian setelah server tersebut recovery akan menggunakan server 5 lagi. Nah jika suspectnya sudah ketahuan kalau server kurang seharusnya segera ditambah lagi sehingga kejadian tersebut tidak terjadi berulang kali.

Saya akan pantau lagi setelah ada server baru apakah website saya masih sering down.
 
Status
Not open for further replies.

Top