(ASK) UPtime robot sebagai pengukur SLA


Status
Not open for further replies.

diktus

Poster 2.0
jadi sudah solve belum tuan?

saran saya perbanyak googling untuk cari tahu kualitas dari layanan hosting ybs untuk mencegah kejadian seperti ini terulang lagi, jangan terjebak kata cloud, uptime, dsb.
sementara sudah solve. Soal review saya rasa provider ini cukup bagus dan sudah PT selain itu mereka sudah lebih dulu pakai cloud di DC US, singapore sebelum masuk ke indonesia. Sebelumnya mereka hanya bilang kendala, lalu tambah ram lalu sedang reboot server, dll tidak mau bilang kalau load server mereka tinggi. Namun agak saya sesalkan juga perbaikan load balancer dengan penambahan servernya baru dilakukan satu minggu belakangan
 

khairilgunawan

Expert 2.0
Verified Provider
Untuk server yang mas gunakan lokasinya dimana ya? Indonesia?

Ketersediaan resource memang kadang berpengaruh terhadap respon server ke klien, namun hal terpenting adalah network dari server itu sendiri apakah bandwidth internasionalnya cukup memadai untuk berkomunikasi dengan UptimeRobot yang notabene menggunakan lokasi server diluar Indonesia.

Kebetulan saya sendiri memakai uptime robot sebagai monitoring server di http://status.indoworx.com/
Untuk hasil monitornya pun cukup akurat.

Memang tidak ada provider yang sempurna, namun kalau sudah terlalu sering bermasalah mungkin tidak bisa ditolerasi. Apalagi menjanjikan SLA yang tinggi harusnya bisa mengontrol servernya dengan baik.
 

Effendi

Poster 1.0
Dulu saya pake site 24x7 untuk hitung SLA, tapi saya kira kalo server di Indonesia, sementara lokasi monitoringnya di luar Indonesia, rasanya agak kurang akurat deh, jadi ya lebih baik kalo emang mau menjanjikan SLA yang tinggi, diusahakan menyediakan server monitoring khusus, ya supaya ada fairness juga buat ke pelanggan

Sebab kalo laporan downtime dari pelanggan kan biasanya suka ditolak, apalagi misalnya Schedule maintenance itu gak masuk ke dalam "downtime"
 

diktus

Poster 2.0
Kalau network bandwith internasionalnya 250mbps seharusnya cukup ya dan so far kalau network malah jarang sekali masalah. uptime untuk networknya 100% kalau dicek pakai pingdom
 
Status
Not open for further replies.

Top