Setting Akun Hosting @ CWP


Status
Not open for further replies.

rahab

Poster 2.0
Selamat Pagi, Tuan.
Saya pengguna CWP.
Waktu Create New Account ada settingan yang saya kurang paham.
Yang saya marker ungu di gambar ini
cwp_new_account.jpg

Itu artinya apa ya Tuan?

Makasih Tuan
 

rahab

Poster 2.0
itu udah ada bacaanny
limit number process, maksimal proses yang bisa untuk user itu,
mksimal openfile untuk user itu

Betul ada penjelasannya.
Maksud saya, dalam arti non geeknya seperti apa?
Apa akun hosting itu cuma mampu menampung ... user dalam satu waktu atau bagaimana
 

sigmabisnis

Hosting Guru
Verified Provider
Apa akun hosting itu cuma mampu menampung ... user dalam satu waktu atau bagaimana
Iya sepertinya ada kecenderungan ke arah situ sih Tuan...
biasanya dari limit-limit dari suatu process itu akan dibatasi dalam suatu waktu,
misal katakanlah dari user tsb jika ada banyak process hingga jumlah angka 35, maka user akan terkena limit/pembatasan tsb.
 

junior riau

Hosting Guru
Verified Provider
itu udah ada bacaanny
limit number process, maksimal proses yang bisa untuk user itu,
mksimal openfile untuk user itu

Betul ada penjelasannya.
Maksud saya, dalam arti non geeknya seperti apa?
Apa akun hosting itu cuma mampu menampung ... user dalam satu waktu atau bagaimana

- Maks Proses
==> ini proses yang diizin kan berjalan maksimal berjumlan N. Proses ini ada , terkait akses(visitor), email (CMIIW)
- Open files
==> ini lebih ke akses ssh, berapa banyak yang bisa di akses dalam 1 session login ini bersangkutan dengan open file lmit dari database kita (misal mysql)
CMIIW ya, itu sejauh pengetahuan saya
 

FluidaWeb

Hosting Guru
CWP ini fiturnya banyak..dan bisa pakai cloudlinux juga,,sayangnya panelnya kerasa berat
 

mustafaramadhan

Hosting Guru
- Maks Proses
==> ini proses yang diizin kan berjalan maksimal berjumlan N. Proses ini ada , terkait akses(visitor), email (CMIIW)
- Open files
==> ini lebih ke akses ssh, berapa banyak yang bisa di akses dalam 1 session login ini bersangkutan dengan open file lmit dari database kita (misal mysql)
CMIIW ya, itu sejauh pengetahuan saya
Rasanya CWP pakai ulimit untuk membatasi Process dan Open Files.
 

rahab

Poster 2.0
Jadi saya coba login ke salah satu akun hosting

Ada panel live process

Ketika ss ini diambil, sedang upload via ftp ( 1 jendela )

USER PID %CPU %MEM VSZ RSS TTY STAT START TIME COMMAND
{USERNAME} 20073 0.1 0.2 188820 2416 ? S 18:12 0:00 pure-ftpd (IDLE)
{USERNAME} 20071 0.1 0.2 188820 2408 ? S 18:12 0:00 pure-ftpd (IDLE)
{USERNAME} 20023 0.0 0.2 188236 2316 ? S 18:12 0:00 pure-ftpd (IDLE)

1 fungsi kerja ini ngambil 3 process list ya?

Kalau VPS 1GB 1Core IIX bisa nahan berapa process list ya?

Web basis WP.
 
Status
Not open for further replies.

Top