TANYA Sewa VPS


Status
Not open for further replies.

deydi

Apprentice 1.0
kalau kita sewa vps untuk jualan hosting, apakah nanti client bisa tau kalau kita hanya pakai vps dari salah satu dedicated, bukan pemilik dedicated langsung
 

perdhanahost

Hosting Guru
Dan, kalau virtualisasinya menggunakan Xen PV atau OpenVZ, setelah hapus file itu, jangan lupa ganti kernelnya juga. Misalnya pakai kernel cloudlinux. Karena tanpa itu, akan kelihatan dari kernelnya (ada 'xen' atau 'ovz' di nama kernelnya). Kecuali, pakai Xen HVM, KVM, VirtualBox atau virtualisasi lain yang berjenis hardware emulation, bukan paravirtualization atau kernel-level virtualization.

Semoga bermanfaat.
 

xphones

Expert 1.0
Kalau misalnya tau, lantas kenapa..?

Selama kita bisa menfasilitasi klien dengan server yang stabil dan selama kita bisa memberikan layanan yang "ramah" saya rasa klien nyaman2 saja, kecuali klien tersebut memang tipikal manusia serakah yang selalu merasa kurang. ("wah kok cuma vps, kurang canggih dan kurang kuat nih server..!!") padahal server yang dia tempati tersebut sebenarnya sudah lebih dari cukup untuk menghosting webnya.

Misal saya ada Dedicated server. Dengan berbagai macam pertimbangan saya justru menjadikan dedicated tersebut menjadi beberapa vps.
satu atau beberapa vps bisa saya pakai untuk untuk server produksi, selebihnya (dari resource yang ada) bisa saya jual lagi.
Cara seperti ini sangat efektif untuk menghemat biaya operasional.
- Hemat biaya lisensi cpanel karena lisensi cpanel dedicated hampir 3x lipat dari lisensi vps.
- Hasil dari penjualan vps minimal bisa dipakai untuk biaya sewa dedicated/colonya.

Ada masanya dimana kita memang diwajibkan untuk memakai dedicated server sendiri.
- Jumlah klien kita yang sudah ribuan
- Ingin tampil lebih bergengsi :D
 
Status
Not open for further replies.

Top