WHMCS integrated to domain ( co.id )


Status
Not open for further replies.

digitalregistra

Poster 2.0
Untuk sementara ini kami baru bisa melakukan proteksi dengan cara tidak adanya pengembalian dananya. Makanya ayo kasih masukan kami biar domain .ID lebih memasyarakat :)

Terus terang beberapa rekan2 disana (nggak usah menyebutkan siapa) adalah pemain2 baru. Yang paling nyambung saat diajak ngobrol cuma reseller.co.id hehehe. Kan mending ngobrol sama temen2 disini yang udah jelas bisnisnya domain dan hosting, pasti lebih nyambung utk ngobrol.

Kalau komunitas bisa berkontribusi untuk kebijakan, rasanya domain .ID pasti akan lebih baik lagi di masa yang akan datang.

Untuk rekan2 yang ingin melihat (desktop sharing) dan mendengarkan presentasi kami, bisa PM kami untuk appointment conference di Skype.
 

ceo.ahlul

Expert 1.0
Untuk sementara ini kami baru bisa melakukan proteksi dengan cara tidak adanya pengembalian dananya.

Kalau tujuannya memang penyalahgunaan itu bukan tidak adanya pengembalian dana buakn proteksi mas :) misal gini ada perusahaan A yang mau daftarin a.co.id rupanya ada yang tidak senang dan selanjutnya yang tidak senang ini mendaftarkan dengan cepat a.co.id, akhir terpaksalah perusahaan a.co.id yang misal juga kebetulan mau launching produknya dengan domain a.co.id ini dirugikan besar sekali karena harus menunggu 1 bulan :) dan ini kemenangan besar bagi yang tidak senang tadi karena uang yang ga dikembalikan bukan hal penting lagi.

Jadi menurut saya untuk selain domain pribadi sebaiknya jangan diberlakukan auto provisioning ini.
 

1stserver

Hosting Guru
Verified Provider
Kalau tujuannya memang penyalahgunaan itu bukan tidak adanya pengembalian dana buakn proteksi mas :) misal gini ada perusahaan A yang mau daftarin a.co.id rupanya ada yang tidak senang dan selanjutnya yang tidak senang ini mendaftarkan dengan cepat a.co.id, akhir terpaksalah perusahaan a.co.id yang misal juga kebetulan mau launching produknya dengan domain a.co.id ini dirugikan besar sekali karena harus menunggu 1 bulan :) dan ini kemenangan besar bagi yang tidak senang tadi karena uang yang ga dikembalikan bukan hal penting lagi.

Jadi menurut saya untuk selain domain pribadi sebaiknya jangan diberlakukan auto provisioning ini.

kalau systemnya bisa mendukung, mungkin saran saya sebagai berikut:
* Auto-provisioning (kalau diaktifkan) berlaku selama 3 hari dan system registrasi akan mengunci nama domain tersebut tidak bisa diorder diregistrar lainnya.
* Registran ditunggu max. 3 X 24 jam untuk mengunggah dokumennnya secara berhasil (approved oleh registrar).
* Selewat 3 x 24 jam domain disuspend sementara dan registran masih ditunggu sampai 30 hari untuk mengunggah dokumennya, tetapi system registrasi domain tidak lagi megunci sehingga domain masih bisa didaftarkan lagi oleh registrar lainnya. Dalam hal ini siapa yg cepat bisa approved dokumennya yg akan dapat domainnya dan yg gagal otomatis cancelled dan refund diberikan.

Setahu saya, pada system PANDI yg berjalan sampai hari ini, bila domain sudah didaftar dan dokumen belum diunggah maka status domain masih available buat yg lainnya. Maka dalam masa tunggu 30 hari, harusnya status domain tidak terkunci[available]. Sebetulnya meskipun ada fitur auto-provisioning 'registrant' sebaiknya tetap disarankan untuk siapkan dokumen sebelum order domain.
 
Status
Not open for further replies.

Top