Cara Menghapus Aplikasi Bloatware di Perangkat Android


Status
Not open for further replies.

Tirah Wawas

Apprentice 1.0
hilangkan-bloatware.jpg

Bloatware adalah aplikasi yang dipasang pada perangkat Android oleh pabrik yang membuat perangkat. Namun, terkadang tidak semua aplikasi bawaan pabrik itu berguna atau sering kita gunakan. Bahkan terkadang aplikasi Bloatware dapat memberikan ancaman terhadap perangkat Android dari serangan-serangan peretas. Apalagi pada perangkat Android yang sudah di-“root”. Untuk mengurangi resiko tersebut salah satu cara adalah dengan menghilangkan aplikasi Bloatware.

Berikut cara-cara untuk menghilangkan aplikasi Bloatware:

Menghilangkan aplikasi Bloatware pada perangkat Android yang belum di-“root”

Pada umumnya banyak aplikasi Bloatware pada perangkat Android yang tidak digunakan. Untuk menghilangkan aplikasi Bloatware pada perangkat Android yang belum di-“root” kita tidak bisa menghilangkannya dengan cara manual.

1. Langkah pertama kita perlu mengaktifkan “Developer Option”. Untuk mengaktifkannya ke menu Setting – About Phone – Build Number (ketuk pada build number sebanyak 7-10 kali agar Developer Option aktif)

2. Setelah Developer Option aktif, cari menu USB Debugging, kemudian aktifkan.

bloatware-12.jpg


3. Selanjutnya kita mengunduh dan memasang aplikasi Debloater untuk Windows, dengan menggunakan aplikasi ini kita akan dapat menghilangkan aplikasi Bloatware pada perangkat Android.

bloatware-12.jpg


4. Setelah aplikasi Debloater terpasang, sambungkan perangkat Android pada PC menggunakan kabel USB, tunggu sampai aplikasi mendeteksi perangkat Android.

bloatware-14.png


5. Apabila perangkat telah terdeteksi, maka kita perlu memindai aplikasi apa saja yang sudah terpasang pada perangkat Android kita, termasuk juga aplikasi-aplikasi sistem. Setelah daftar aplikasi terlihat, cukup tandai aplikasi yang ingin dihilangkan.

bloatware-15.png


Step 6. Setelah selesai, cukup tekan tombol Apply, maka ini akan menghilangkan aplikasi-aplikasi yang telah ditandai dari perangkat Android. Dengan melakukan ini maka akan tersedia tambahan memory di perangkat Android.

bloatware-16.png


Apabila kita menginginkan aplikasi-aplikasi yang telah dihilangkan kembali, maka kita hanya cukup menghilangkan tanda pada aplikasi yang sebelumnya kita tandai. Setelah itu kita akan kembali mendapatkan aplikasi yang telah kita hilangkan.

Menghilangkan aplikasi Bloatware pada perangkat Android yang telah di-“root”

bloatware-2.jpg


Apabila kita telah memiliki perangkat Android yang telah di-“root”, maka kita bisa mengunduh dan memasang aplikasi bernama NoBloat Free. Aplikasi ini akan membantu kita menghilangkan aplikasi Bloatware pada perangkat Android.

Menggunakan Aplikasi System App Remover

1. Pastikan perangkat Android sudah di-“root”

2. Selanjutnya pasang aplikasi System App Remover melalui Google Play Store

bloatware-22.png


3. Setelah terpasang, jalankan aplikasi, buka menu dan pilih “System App”

bloatware-23.jpg


4. Pilih aplikasi yang ingin dihilangkan, kemudian ketuk “Uninstall”

bloatware-24.jpg


Cara terakhir adalah cara yang paling mudah untuk menghilangkan aplikasi Bloatware.

Semoga informasi ini bermanfaat, apabila teman-teman memiliki saran atau informasi yang berhubungan dengan topik ini, maka silahkan dibagikan disini.
 
Status
Not open for further replies.

Top