LG G6 Dengan Dual Kamera Resmi Diperkenalkan


Status
Not open for further replies.

JKTwebHOSTING

Hosting Guru
LG-G6-Dengan-Dual-Kamera-Resmi-Diperkenalkan.jpg


LG G6 resmi diperkenalkan dan dipamerkan pada ajang Mobile World Congress 2017, pameran teknologi seluler terbesar di dunia yang saat ini tengah berlangsung di Barcelona, Spanyol.

Jika pada smartphone flagship sebelumnya LG G5, LG mengusung konsep modular. Pada smartphone flagship yang baru diperkenalkan ini, LG mengubah konsepnya menjadi smartphone tangguh dengan desain yang stylish.

LG G6 hadir dengan layar sentuh IPS LCD yang memiliki ukuran sebesar 5.7 inci dengan resolusi sebesar 2880 x 1440 piksel. Smartphone ini menjadi smartphone pertama yang mendukung teknologi Dolby Vision, yang menghasilkan warna yang lebih banyak, kontras yang lebih baik dan dynamic scene optimization ketika memutar video. Serta mendukung teknologi HDR 10.

LG G6 ini memiliki desain yang futuristik dan terlihat cantik dengan bezel yang tipis, dimana hampir 80% bagian depannya didominasi layar sentuh. Smartphone ini juga memiliki sertifikasi IP68, yang berarti anti air dan juga anti debu.

LG G6 mengusung dual kamera belakang, satu kamera biasa dan satunya lagi memiliki wide-angle yang lebih luas yang menawarkan field of view seperti kamera GoPro. Kedua kameranya ini memiliki resolusi sebesar 13 megapiksel. Serta dipersenjatai juga dengan kamera selfie 5 megapiksel.

Sementara untuk mendukung kinerjanya, LG G6 mengandalkan chipset Snapdragon 821 buatan Qualcomm. Dimana chipset ini didukung dengan prosesor quad-core Kryo (2x 2.35GHz + 2x1.6GHz) dan GPU Adreno 530. Smartphone ini dilengkapi juga dengan RAM sebesar 4GB, dan LG akan menghadirkannya dengan memori internal sebesar 32GB atau 64GB (tergantung region), dan keduanya memiliki slot microSD up to 256GB.

LG G6 berjalan dengan menggunakan sistem operasi Android 7.0 Nougat dengan LG UX 6.0. Dan smartphone ini dilengkapi dengan fitur-fitur lainnya seperti Quad DAC (untuk kualitas suara yang tinggi), koneksi 4G LTE, dual-band Wi-Fi ac, Bluetooth 4.2, NFC, GPS, USB OTG, port USB Type-C 3.1 dan dibekali dengan baterai berkapasitas 3.300mAh.

Untuk saat ini LG masih merahasiakan mengenai waktu rilis dan juga banderol harga dari smartphone flagship terbarunya ini.

Sumber
 

zens

Hosting Guru
Verified Provider
sesuai dengan kebutuhan saja, teknologi tinggi tapi hanya dipakai buat chat, sosmed dan browsing saja .. sayang banget banyak gak kepake nya, ibarat paket hosting, sesuai kebutuhan ... hehehe :D
 
Status
Not open for further replies.

Top