OpenPanel - Next Generation Hosting Panel


Hosting control panel baru OpenPanel, berbeda dengan OpenPanel 15 tahun silam.​

View attachment 7474
Halaman GUI OpenAdmin​


Control Panel ini based on Docker kurang lebih hampir sama dengan Enhance, panel ini terpisah menjadi OpenPanel untuk user level, OpenAdmin untk admin level dan OpenCLI untuk pengoperasian di lingkungan linux. Untuk fitur API baru saja dimulai kurang lebih 1 mingguan yang lalu, jadi belum selesai sama sekali. Namun bisa mencoba melihat update perkembangannya di https://openpanel.co/docs/admin/customize/api/


OpenPanel Community edition bisa dicoba di https://openpanel.co/docs/admin/intro/#installation (dapat di install di OS Ubuntu 22.04) untuk saat ini masih ada beberapa error yang masih terus diperbaiki.


OpenPanel ini juga support untuk multi model Web Server yang di set di paketan, untuk saat implementasinya baru Apache dan Nginx, ada pilihan LiteSpeed, namun belum tersedia untuk saat ini. Ini memberikan pengalaman untuk user bisa mencoba web server berbeda di masing-masing hostingnya. Misal User A menggunakan web server Apache, sedangkan user B bisa menggunakan Nginx yang aktif dan berjalan bersamaan.

View attachment 7476
Menentukan paket berbeda Web Server​

Halaman GUI OpenPanel​



OpenPanel memiliki internal File Manager yang cukup sangat baik, support multiple upload.
Sudah termasuk Caching Redis, Memcached dan ElasticSearch
Tersedia fitur Install WordPress dan Create Application NodeJS & Python
Tersedia fitur SSH dan Web Terminal
Tersedia pilihan PHP, termasuk User bisa menginstall sendiri versi PHP yang dibutuhkan
View attachment 7477

semakin meriah pilihan control panel sekarang ini semakin banyak pilihan.​
paten o-om,
bdw kalo di buat sharing user, aman gk ya security nya,

takutnya user A bisa lihat-lihat data user B o_O
 
paten o-om,
bdw kalo di buat sharing user, aman gk ya security nya,

takutnya user A bisa lihat-lihat data user B o_O

menurut saya aman Kak, ini terisolasi karena based on container Docker. jadi environtmentnya hanya milik user tersebut.
jika ada yang ahli Docker disini mungin punya pandangan lain ^_^
 
menurut saya aman Kak, ini terisolasi karena based on container Docker. jadi environtmentnya hanya milik user tersebut.
jika ada yang ahli Docker disini mungin punya pandangan lain ^_^
Sip kak, terima kasih infonya,
aq bookmark dl situs nya
 
Error: OpenPanel Community edition has a limit of 3 user accounts - which should be enough for private use. If you require more than 3 accounts, please consider purchasing the Enterprise version that allows unlimited number of users and domains/websites.

sayang versi Community kini sangat terbatas di banyak hal. User 3, domain 50 dan masih banyak ditemui respon error di banyak fitur.

dengan harga €14.95 untuk lisensi Enterprise, dengan dukungan remote backup SSH dan S3, webmail RoundCube dan Sogo, autoinstaller 40+ app scripts semoga kinerjanya jauh lebih baik dari versi Community
 
Back
Top