Cara Cuci Mesin Mobil Yang Aman


Status
Not open for further replies.

galihprap30

Beginner 1.0
Kegiatan mencuci mesin mobil harus benar-benar diperhatikan, Karena bisa berakibat fatal, jika kita teledor dalam kebersihan pada mesin mobil. Perawatan mobil sebenarnya hal yang wajib, seperti perawatan pada bagian interior mobil seperti jok mobil, karpet mobil dan disela-sela pada bagian mobil yang tidak mudah dijangkau. Oleh sebab itu, jangan pernah sepelekan kebersihan pada mobil anda.

Penampilan mobil anda sudah keren, dibawa kemana-mana terlihat oke, percaya diri ketika nongkrong bareng temen. Tapia pa anda sudah cek kebersihan mesin mobil anda ? Jangan sampai penampilan mobil anda keren, tapi mesin kucel tak terawat. Mungkin jika anda rajin membuka mesin pada kap mobil itu tak jadi masalah, karena seenggaknya anda tahu dan sadar kebersihan mesin mobil anda itu sudah parah atau belum terlalu. Atau mungkin jika anda kurang memperhatikan bagian mesin anda, cuman sekedar ngandalin mekanik itu saja kalau mau diservis doing, karena kebanyakan mekanik juga enggan ngurus seperti itu, karena bukan tugas mereka. Makanya, anda ebagai pemilik mobil harus teliti dan perhatian pada mesin mobil anda, supaya performa mesin mobil andatetap bagus.

Lalu anda merasa bingung, bagaimana membersihkan atau mencuci pada bagian mesin mobil ? Karena bagian ini merupakan bagian yang vital, anda juga harus ekstra hati-hati dalam membersihkannya. Salah sedikit bisa merusak sebagian dari mesin mobil anda.

Proses mencuci mesin mobil itu sebenarnya tidak sulit, hanya memerlukan keahlian khusus dan tips khusus yang sederhana asal hasilnya maksimal. Sebenarnya anda pun bisa melakukannya, tapi jika anda masih ragu dan takut. Anda bisa menggunakan jasa cuci ruang mesin, di bengkel yang membuka jasa tersebut seperti salon mobil. Biasanya untuk jasa seperti itu dikenakan biaya sekitar 50 ribu sampai 250 ribu tergantung kesulitan dan banyaknya kerak yang menempel pada mesin mobil. Namun, bila anda memiliki niat untuk membersihkan mesin mobil sendiri supaya lebih hemat dan gak buang duit banyak, anda bisa melakukan tips yang saya jelaskan dibawah ini :

Sebelum anda memulainya, anda terlebih dahulu harus mempersiapkan semua alat pendukung seperti :

  1. Selang air yang masih bersih
  2. Ember untuk menampung sabun cuci
  3. Sabun Detergen Secukupnya
  4. Busa kasar atau kain dan sikat kecil
  5. Kompresor angin / Kompresor udara
  6. Cairan anti karat dan cairan pembersih minyak seperti Rust Cleaner atau Super Cleaner Degreaser
Jika semua alat sudah disiapkan, selanjutnya mencuci mesin cuci mobil

  1. Tuang sabun cuci detergen pada ember secukupnya, aduk hingga larut dan berbusa.
  2. Semprot mesin mobil dengan selang air, hingga merata.
  3. Mulai membersihkan mesin mobil dengan busa yang kasar, namun jika sulit pake sikat kecil.
  4. Jika sudah selesai semua, bilas lagi dengan disemprot pake selang air.
  5. Semprot dengan angin kompresor hingga ke sela-sela mesin, supaya air nya di mesin mengering.
  6. Step berikutnya, semprot dengan cairan anti karat (Rust Cleaner), bersihkan dengan angin kompresor.
  7. Jika sudah semua, lanjut dengan menyalakan mesin mobil.
 
Last edited by a moderator:
Status
Not open for further replies.

Top