Hosting Start Up


Status
Not open for further replies.

sipendik

Beginner 2.0
Maaf Tuan, mau tanya..
Rencana saya mau buat web bule, dengan target us dan eropa. Adakah rekomendasi hosting yang bagus dengan budjet yang terjangkau. Minta sarannya untuk mastah-mastah disini..
Terima kasih.
 

pluto01

Hosting Guru
The Warrior
Verified Provider
Maaf Tuan, mau tanya..
Rencana saya mau buat web bule, dengan target us dan eropa. Adakah rekomendasi hosting yang bagus dengan budjet yang terjangkau. Minta sarannya untuk mastah-mastah disini..
Terima kasih.

Hi Mas sipendik,
Bisa merujuk ke link ini Mas
http://www.diskusiwebhosting.com/pages/direktori_web_hosting/
http://www.diskusiwebhosting.com/forums/iklan-shared-web-hosting.28/
Diajak saja komunikasi dengan rekan2 di sana untuk memastikan sesuai dgn kebutuhan Tuan
Untuk lokasi servernya bisa dipilih yg daerah USA/Eropa
 

valent

Apprentice 1.0
mungkin saya nambahkan saran yg diatas aja

untuk target visitor usa dan eropa, coba tanyakan ke providernya apakah mereka memiliki node yang lokasinya di east-coast usa misalnya chicago, atlanta, atau new york (kynya ini yg paling ideal). atau bisa juga pakai server yg lokasinya di canada (montreal, seperti ovh misalnya) selain itu pertimbangannya adalah faktor geografis juga, sebab:

1. geografisnya strategis untuk menjangkau visitor dari eropa maupun dari usa sendiri
2. kebanyakan isp di indonesia kurang baik konektivitasnya ke arah eropa.
krn sebagian besar isp di indonesia untuk sampai ke eropa biasanya melewati usa terlebih dahulu (faktor network carrier/peering yg digunakan isp).
jadi mungkin managenya lebih mudah apabila servernya masih di usa krn latency tidak sebesar ke eropa pada umumnya. (rata-rata dgn koneksi internet kabel kisaran 250 ms).
 

sipendik

Beginner 2.0
terima kasih banyak Tuan untuk semua saran-saran yang diberikan, akan saya pertimbangkan saran Tuan-Tuan.
satu lagi yang perlu saya tanyakan.
ada rumor yang mengatakan jika kita punya blog bule, walaupun kita pakai hosting dari server luar namun apabila kita dalam aktivitas blogging menggunakan ip indo maka visitor yang akan datang ke web kita adalah visitor orang indo yang paham akan bahasa inggris. Berbeda dengan blog bule yang pemiliknya adalah asli orang bule, maka visitornya pun dari bule. Apa mungkin traffik yang datang bisa berdasarkan regional si pemilik blog, bagaimana pendapat Tuan-Tuan disini?? maaf kalo pertanyaannya newbie banget :D
 

pluto01

Hosting Guru
The Warrior
Verified Provider
ada rumor yang mengatakan jika kita punya blog bule, walaupun kita pakai hosting dari server luar namun apabila kita dalam aktivitas blogging menggunakan ip indo maka visitor yang akan datang ke web kita adalah visitor orang indo yang paham akan bahasa inggris. Berbeda dengan blog bule yang pemiliknya adalah asli orang bule, maka visitornya pun dari bule. Apa mungkin traffik yang datang bisa berdasarkan regional si pemilik blog, bagaimana pendapat Tuan-Tuan disini?? maaf kalo pertanyaannya newbie banget :D

sepertinya saya baru dengar rumor yg seperti itu Mas,

soalnya setahu saya bukan tergantung suku mana/org mana/bangsa apa dari sipemilik web/blog namun tergantung content dan bahasa penulisan content yg ada termasuk nice dan atau keyword yg ada dan juga sedikit di lokasi server (dan untuk ini juga lebih ke kestabilan akses/routenya),

Mungkin mastah2 bloger yg sdh ahli bisa sedikit membantu info perihal "rumor" dari Mas sipendik ini.
 

deRegen

Apprentice 1.0
bung sipendik,
selama bahasa inggris & konten web anda dapat dijumpai peselancar dari segala penjuru dunia yg ngerti tulisan anda.

adapun mlm iya kali ya, dari mulut ke mulut tetangganya. j/k

rumor itu barusan dipatahkan oleh om pluto01. hehe
 

dhyhost

Web Hosting Service
The Warrior
Verified Provider
terima kasih banyak Tuan untuk semua saran-saran yang diberikan, akan saya pertimbangkan saran Tuan-Tuan.
satu lagi yang perlu saya tanyakan.
ada rumor yang mengatakan jika kita punya blog bule, walaupun kita pakai hosting dari server luar namun apabila kita dalam aktivitas blogging menggunakan ip indo maka visitor yang akan datang ke web kita adalah visitor orang indo yang paham akan bahasa inggris. Berbeda dengan blog bule yang pemiliknya adalah asli orang bule, maka visitornya pun dari bule. Apa mungkin traffik yang datang bisa berdasarkan regional si pemilik blog, bagaimana pendapat Tuan-Tuan disini?? maaf kalo pertanyaannya newbie banget :D

kalau itu kan tergantung...
jika pemiliknya orang Indo kan biasanya promo webnya di indo juga misalnya share di facebook pribadi dan di facebook itu teman temannya orang Indo ya pasti mereka akan berkunjung...
kalau blog bahasa inggris itu pasti bukan hanya orang US dan EU saja yang datang, orang Asia juga banyak yang pakai bahasa Inggris :D
 

sipendik

Beginner 2.0
wah, terima kasih buat pendapat mastah-mastah dimari, mungkin ada pendapat lain... Soalnya rumornya lagi berhembus kencang sekarang.. :D
 
Status
Not open for further replies.

Top