MBG, apakah seharusnya menjadi fitur standar??


Status
Not open for further replies.

am3n

Apprentice 1.0
Ada bbrp webhosting kasih jaminan MBG (Money Back Guaranteed) dalam jangka waktu 30 (atau bahkan 60) Hari shg apabila kustomer nya tidak puas dengan service yang diberikan, (mis. server hosting up/down atau akses ke server hosting lambat) bisa mencabut kembali keanggotanya disitu dan Uangnya kembali.

Bbrp hosting adapula memberikan free hosting untuk 1 / 2 bulan pertama, shg kustomer baru bisa merasakan setangguh apa server yang digunakan untuk hosting webnya..

Nah pertanyaan saya, apakah MBG itu seharusnya itu menjadi fitur standar bagi para penyedia webhosting? bagaimana dengan penerapan di Indonesia. apakah betul Webhoster yang menjanjikan MBG benar2x mengembalikan Uang kustomer bila kustomer tidak mau lagi hosting ditempat nya ??
 

Bforce

Hosting Guru
Nah pertanyaan saya, apakah MBG itu seharusnya itu menjadi fitur standar bagi para penyedia webhosting?
Tidak, tapi kalau disediakan mungkin lebih menarik dari sisi marketingnya.

bagaimana dengan penerapan di Indonesia. apakah betul Webhoster yang menjanjikan MBG benar2x mengembalikan Uang kustomer bila kustomer tidak mau lagi hosting ditempat nya ??
Bila disebutkan, tentunya wajib refund bila diminta, bahkan tanpa perlu alasan tertentu. Itu tindakan profesional. Logikanya, produk bagus pelanggan pasti tidak berpikir untuk pindah atau berhenti menyewa hosting di sana, dan bila pelanggan memutuskan untuk pindah juga, keputusan itu harus dihormati.

Setahu saya sistim di Indonesia agak lain, walau tidak diiklankan, bila ada pelanggan yang meminta refund secara baik-baik dengan alasan tertentu, biasanya dikabulkan. Mungkin selengkapnya atau dipotong nilai tertentu. Sekali lagi, itu hanya berlaku bila hoster mau melayani secara profesional.
 

rendy

Hosting Guru
Verified Provider
Tidak, tapi kalau disediakan mungkin lebih menarik dari sisi marketingnya.


Bila disebutkan, tentunya wajib refund bila diminta, bahkan tanpa perlu alasan tertentu. Itu tindakan profesional. Logikanya, produk bagus pelanggan pasti tidak berpikir untuk pindah atau berhenti menyewa hosting di sana, dan bila pelanggan memutuskan untuk pindah juga, keputusan itu harus dihormati.

Setahu saya sistim di Indonesia agak lain, walau tidak diiklankan, bila ada pelanggan yang meminta refund secara baik-baik dengan alasan tertentu, biasanya dikabulkan. Mungkin selengkapnya atau dipotong nilai tertentu. Sekali lagi, itu hanya berlaku bila hoster mau melayani secara profesional.
saya kurang setuju dengan hal ini, hostingan yang ngasih kayak beginian, sasaran empuk spammer,atau orang yang mau nyoba2 buat make mesin jadi salah satu alat hacking.
semisal profesional, berikan standard pelayanan yang terbaik, jadi buyer ngga perlu ragu untuk memilih
 

Bforce

Hosting Guru
Spamming atau hacking? Berarti melanggar Terms of Service, dan menghilangkan semua hak customer tersebut atas fasilitas, termasuk refund. Cukup dikirimi sebuah email berikut bukti2nya dan pesan pemblokiran account.
 

ruangweb

(Ret) Community Leader
kalo menurut saya, apapun yg diiklankan (MBG termasuk salah satunya), secara profesional hoster harus memenuhinya

kalo soal MBG sbg fitur standar sih itu berpulang ke masing-masing hoster. kebijakan tiap perusahaan sah-sah aja berbeda. sebelum saya menjadi hoster saya pernah meminta pengembalian uang dari sebuah host setelah apa yang dibicarakan sebelum saya memesan dengan apa yang saya dapatkan ternyata berbeda karena ada kesalahmengertian staf sales mereka, kemudian mereka mengembalikan uang saya. dan saya sangat respek.
 

am3n

Apprentice 1.0
Bila disebutkan, tentunya wajib refund bila diminta, bahkan tanpa perlu alasan tertentu. Itu tindakan profesional. Logikanya, produk bagus pelanggan pasti tidak berpikir untuk pindah atau berhenti menyewa hosting di sana, dan bila pelanggan memutuskan untuk pindah juga, keputusan itu harus dihormati.

hmmm betul juga ya?? klo service nya oke... si customer pasti ngga bakal lari ya?

makasih juga buat yang sudah kasih opini
 

boiler

Beginner 2.0
kalau untuk MBG masih bisa dilakukan tapi kalau untuk free trial 1-2 minggu wah bisa'' server kita di pakai buat spamming atau hal'' merugikan lainnya

mereka gak rugi sama sekali karena dapat trial dan ga perlu keluar duit (pengalaman pribadi waktu baru buka nimhost) :).
 

Balaiweb

Poster 1.0
Spamming atau hacking? Berarti melanggar Terms of Service, dan menghilangkan semua hak customer tersebut atas fasilitas, termasuk refund. Cukup dikirimi sebuah email berikut bukti2nya dan pesan pemblokiran account.

Bagus juga kata-katanya. Bagaimana kalau server di takeover atau bahkan di rusak ? dan spaming adalah salah satu alasan ip server kena blokir.

server di buat secure ? secure on ? Bagaimana caranya tuk kk ? hacker/cracker/lamer banyak sekali akalnya dan gak cuma 1 atau 2 orang :(
 

HostGokil

Banned!
Yup kebanyakan klo kita buka trial cuma dimanfaatkan untuk hacking / spam. udah gitu yang lebih parah dibuat untuk menyerang hosting lain untuk fitnah. semenjak itu HG gak membuka trial lagi.
 
Status
Not open for further replies.

Top