Mohon bantuan skrip flush memory otomatis


Status
Not open for further replies.

nyoman kesuma

Poster 1.0
Mohon Bantuannya Tuan2,

Gimana cara buat skrip flush memory, biar bisa kita set perjam/perhari nya bisa flush otomatis.


Thanks
 

jaapns

Hosting Guru
Verified Provider
Mohon Bantuannya Tuan2,

Gimana cara buat skrip flush memory, biar bisa kita set perjam/perhari nya bisa flush otomatis.


Thanks

flush memory VPS kah ?

kalo saya ga salah nangkap untuk flush memory di vps , saya biasa pake ini :

bikin file nya clearcache.sh ( pake touch )

isi dengan :
#!/bin/sh
sync; echo 3 > /proc/sys/vm/drop_caches


save

jalankan di crontab -e : 0 * * * * /root/clearcache.sh

itu sejam sekali , kalo mau sehari sekali ya tinggal di setting nya cron itu, filenya di chmod 755

semoga tidak salah persepsi
 

cpserv

Expert 1.0
memory yg sebelah mana?

Code:
~$ free -m
             total       used       free     shared    buffers     cached
Mem:           501        467         34          0         39        299
-/+ buffers/cache:        129        372
Swap:         1021          0       1021

klo dari result itu, penggunaan memorynya brapa?
 

nyoman kesuma

Poster 1.0
memory yg sebelah mana?

Code:
~$ free -m
             total       used       free     shared    buffers     cached
Mem:           501        467         34          0         39        299
-/+ buffers/cache:        129        372
Swap:         1021          0       1021

klo dari result itu, penggunaan memorynya brapa?

Memory free nya nambah lagi...misal tadi 34 bisa naik lagi diatas 34 lagi....
 

cpserv

Expert 1.0
kenyataannya baru terpakai 129 dan masih sisa 372MB.

Code:
-/+ buffers/cache:        129        372

udah umum sistem operasi *Nix ngambil semua resource memory buat buffer sama cache biar proses bisa dieksekusi dengan lebih cepat. referensi
 

mustafaramadhan

Hosting Guru
Jangan pakai 'sync; echo 3 > /proc/sys/vm/drop_caches' tapi 'sync; echo 1 > /proc/sys/vm/drop_caches'.

Pakai 'echo 3' akan bermasalah bisa bermasalah dengan services tertentu (misalnya php-fpm). Pakai 'echo 1' jauh lebih aman.
 
Status
Not open for further replies.

Top