Testimonial Murah Banget dan Benny Kusman


Status
Not open for further replies.

vanquizhers

Poster 2.0
Karena saya lihat di sub testimonial sedikit banget threadnya, saya coba menulis testimonial (mohon maaf jika tulisan saya agak kacau) untuk beberapa hosting company beserta produk dan service yang ditawarkan.

Diawali dari sebuah cerita kalau saya mau membangun hosting company sendiri dan mencoba menyewa VPS. saya coba belajar dari thread2 yang sudah ada untuk cPanel, WHMCS, reseller domain, VPS, dan lain-lain. Akhirnya saya apply deh semua, dan tidak lama saya tutup Tuan. :( (kurang lebih 2 bulan karena tidak jalan)

Singkat cerita karena memang budget minim, saya memulai lagi sekitar 1 bulan yang lalu dengan mencoba jadi reseller di pak Benny dan membeli lisence WHMCS dari om Fauzi (Murah Banget) sebelum akhirnya beli lifetime.

skip skip skip untuk intronya :D

Dan testimonial ini berawal ketika WHMCS saya ada masalah, yang mana untuk shopping cartnya tidak bisa update ketika memilih billing cycle. pertama saya kontak tim support murah banget.

Review Support Murah Banget
- Sebenarnya saya bingung pertama kali mau laporkan masalah ini kemana (harusnya kan ke WHMCSnya langsung), tapi akhirnya saya coba PM om Fauzi via DWH, dan beliau mengatakan untuk kirim ticket aja ke support murah banget. Singkat cerita, tim support murah banget membantu permasalahan dengan mencoba memberikan saran2 solusi dan mencoba secara langsung di WHMCS saya (kelihatan log loginnya)

Karena setelah dicoba tetap error, pertama-tama Tim supportnya menyarankan untuk reinstall WHMCSnya. Saya coba dan hasilnya masih tetap ada masalah. Akhirnya setelah mereka analisa, tim support mereke menyarankan untuk "allow_url_fopen di ON" pada server karena terdapat queri ke googleapis.com yang tidak selesai pada saat merubah billing cycle.

Penilaian: Tim support mereka bagus, ticket dibalas dalam waktu cepat dan yang paling penting bertanggung jawab terhadap produk yang dijual, meskipun mungkin permasalahan bukan dari WHMCSnya, tapi dari sana bisa ketahuan permasalahannya. :113:


Review Support Benny Kusman
- Nah, karena pemasalahan sudah ke level server, saya kontak pak Ben. Beliau langsung terjun ke web saya dengan mencoba langsung. Pertama sebenernya pak Ben tidak mengijinkan allow_url_fopen di ON kan pada server, karena masalah security dan menyarankan untuk override php.ini (karena sebelumnya saya coba cari googling dan pak Ben pernah mencoba). Setelah saya coba dan gagal, akhirnya beliau mengijinkan sementara waktu untuk mencoba pada web saya. Singkat cerita setelah di ON kan, masalah masih tetap ada. Hingga akhirnya saya berencana mencoba di hosting lain. (Karena untuk themes dan whmcs di demo tempat saya beli themes dapat berjalan lancar).

Belum sampai terlaksana rencana saya, akhirnya Pak Ben membawa angin segar (hehe), beliau mengatakan kalau masalah sudah selesai setelah varnish dimatikan untuk halaman "cart.php" pada web saya.

Penilaian: Pelayanan support chat pak Ben ini yang menurut saya bagus, "real time support" kesannya. Juga technical support mereka bagus dalam mengatasi masalah yg dihadapi customer. :113:

Akhir kata, karena juga sama2 hoster, saya belajar dari tim support mereka, service yang diberikan, cara membalas ticket, dan penyelesaian masalah yang dihadapi. Jadi tidak melulu jual produk, tapi kualitas pelayanan.

Semoga dari testimonial tidak hanya berguna bagi kedua provider diatas, tapi juga bisa berguna bagi kawan-kawan hoster lain dalam memberikan pelayanan kepada customer. ;)

Happy Hosting Indonesia...

------------------------------------------------------------------------
Nama Lengkap : Andri Sutanto.
Domain : www.verisync.net
Tanggal pembelian produk : 1 Juli 2013 (Benny Kusman) dan 6 Juli 2013 (Murah Banget)
 

galuh82

Hosting Guru
Verified Provider
mantap, selamat buat bang ben dan om voezy ..
 

dhyhost

Web Hosting Service
The Warrior
Verified Provider
Selamat untuk om ben dan om fauzi :41::113:
semoga sukses selalu :amen:
 

idroot

Apprentice 2.0
Ikut senang mendengarnya
Semoga makin maju hoster Indonesia
Selamat buat Mas Benny dan Bang Fauzi
 
Status
Not open for further replies.

Top