Kondisi Gedung Datacenter OVH Yang Terbakar


AthaHost

Apprentice 1.0
Verified Provider
Untungnya kita pakai server OVH EU buat off-site backup
Lagi menimang2 lokasi lain buat backup, ada yang bisa kasih wangsit?

Jangan usul pakai G Drive, MS OneDrive dll yang setengah illegal ya ... karena gak pegang admin nya, gak ada jaminan data aman

Coloin aja yuk di singapore
 

Sufi

Beginner 2.0
Pengaruh nggak kejadian itu pada peningkatan client
 

pluto01

Hosting Guru
The Warrior
Verified Provider
Pengaruh nggak kejadian itu pada peningkatan client
Kalau ini agak sedikit sulit diprediksi karena tergantung bagaimana mereka menyikapi masalah yang ada/recovery dan pencegahan kedepannya
Jika system recovery mereka baik dengan musibah yang ada, tidak tertutup kemungkinan sebagai point bagi client baru untuk merpertimbangkan bergabung dengan mereka, jika sebelumnya ada pengalaman belum ada penyedia yang menghendle dengan musibah yang sama dengan pola yang lebih baik,
Kemudian juga track record client existing, jika selama ini berjalan dengan baik/mereka bisa hendle dengan baik maka tentu kejadian ini bukan suatu alasan untuk mereka pergi meninggalkan OVH, tentu mereka paham terkait musibah yang ada, pada dasarnya OVH juga tentu tidak menginginkan hal ini terjadi dan tentu sudah berusaha mencegah, namun kejadian berkata lain
Karena jikapun mereka pindah dengan kejadian ini tentu bukan jaminan akan lebih baik dan juga pertimbangan repot pindahan
Namun sebaliknya, jika dari kejadian ini ada client existing berimbas dan kurang puas dengan layanan sebelumnya maka tentu ini jadi langkah tepat untuk berpindah
 

Top