Penamaan Name Server dan Hostname


tepiair

Apprentice 1.0
Selamat siang Para Master,

Saya mohon saran dan masukan Para Master tentang penamaan bagi name server dan hostname. :)

Apabila ambil paket reseller biasanya dapat menggunakan name server kita sendiri, dan jika vps bisa hostname (nama server).

Katakan nama usaha saya adalah Tepi Air.

Apakah:

1. Nameserver dan hostname tetap memakai tepiair.com
Misalnya: ns-xxx.tepiair.com dan nama-host-xxx.tepiair.com

2. Menggunakan nama yang sama tetapi extensi berbeda.
Misalnya: ns-xxx.tepiair.NET dan nama-host-xxx.tepiair.NET

3. Menggunakan nama lain yang berbeda.
Misalnya: ns-xxx.namabaruberbeda.com dan nama-host-xxx.namabaruberbeda.com

4. Tetap memakai nama dari provider.
Biasanya provider sudah ada sistem nama sendiri, misalnya ns-xxx.anonimprovider.com dan nama-host-xxx.anonimprovider.com

Mohon saran dan masukannya.

Terima kasih.
 

trias

Hosting Guru
dalam satu shared ip hanya ada satu hostname pak

kalau nameserver bisa dibuat macam2, jika pihak reseller memberikan ijin untuk membuat nameserver sendiri
 

trias

Hosting Guru
untuk custome NameServer maksudnya?
yang pasti anda siapkan domain sendiri dan untuk penamaan yang biasanya menggunakan NSxx, DNSxx, USxxx, SGPxx dan sebagainya ini masalah selera masing masing
 

dhyhost

Web Hosting Service
The Warrior
Verified Provider
nomor 1 sampai 3 bisa, bisa gunakan salah satu dari ketiganya
yang nomor 4 tidak disarankan

oh iya hostname dan nameserver bebeda ya, kita gunakan bahasa inggrisnya aja biar ngga salah pengartian
di reseller ngga bisa ganti hostname, hanya bisa custom nameserver
 

bagasprt

Poster 2.0
Jika anda mengambil pake reseller hosting.
Untuk Hostname tidak bisa di custom dan harus mengikuti dari sananya, dan untuk nameserver bisa di custom dengan domain anda
 

Bestariweb Hosting

Hosting Guru
The Warrior
Verified Provider
dalam satu shared ip hanya ada satu hostname pak

kalau nameserver bisa dibuat macam2, jika pihak reseller memberikan ijin untuk membuat nameserver sendiri
koreksi.. setau saya hostname bukan mengikat ke IP, tapi ke server. Jadi kalau 1 server ada 2 atau lebih IP, hostname tetap 1
 

Bestariweb Hosting

Hosting Guru
The Warrior
Verified Provider
Selamat siang Para Master,

Saya mohon saran dan masukan Para Master tentang penamaan bagi name server dan hostname. :)

Apabila ambil paket reseller biasanya dapat menggunakan name server kita sendiri, dan jika vps bisa hostname (nama server).

Katakan nama usaha saya adalah Tepi Air.

Apakah:

1. Nameserver dan hostname tetap memakai tepiair.com
Misalnya: ns-xxx.tepiair.com dan nama-host-xxx.tepiair.com

2. Menggunakan nama yang sama tetapi extensi berbeda.
Misalnya: ns-xxx.tepiair.NET dan nama-host-xxx.tepiair.NET

3. Menggunakan nama lain yang berbeda.
Misalnya: ns-xxx.namabaruberbeda.com dan nama-host-xxx.namabaruberbeda.com

4. Tetap memakai nama dari provider.
Biasanya provider sudah ada sistem nama sendiri, misalnya ns-xxx.anonimprovider.com dan nama-host-xxx.anonimprovider.com

Mohon saran dan masukannya.

Terima kasih.

Hostname : itu diperlukan untuk membedakan server 1 dengan yang lainnya. Jika kita jual sharedhost untuk kebutuhan kita sendiri dan gak jual reseller, maka sebaiknya hostname yang digunakan menggunakan domain kita sendiri yang menggunakan brand usaha kita. contoh jika saya menggunakan brand bestariwebhost.com, maka hostnamenya ns1.bestariwebhost.com dan ns2.bestariwebhost.com
namun jika kita menjual reseller, maka sebaiknya kita menggunakan domain lain agar white label.
Hostname juga erat kaitannya dengan PTR atau rDNS yang berpengaruh pada kelancaran kirim email

Jika kita membeli paket reseller, maka yang kita daftarkan bukan hostname, tapi domain.. walau menggunakan format mirip hostname.

Nameserver: Kalau saya sarankan, nameserver mengikuti hostname.

Hostname menggunakan extensi domain yang berbeda tujuannya untuk:
1. BRAND DOMAIN agar tidak diambil orang lain atau perusahaan lain
2. PROPAGASI. Beda TLD domain beda speed propagasinya. Diharapkan punya nameserver dengan beda TLD, maka lambatnya propagasi bisa diatasi. Jika ada TLD yang bermasalah, diharapkan masih ada backup TLD yang lainnya
 

Top