Pertanyaan tentang Unlimited dan Unmetered


Status
Not open for further replies.

John Doe

Poster 2.0
Masalah ada / tidaknya Unlimited/Unmetered saya kesampingkan

Pertanyaan nya :
1. Apa itu Unlimited !
2. Apa itu Unmetered !
3. Apa perbedaan antara unlimited dengan Unmetered ?
4. Sejak kapan 2 istilah ini muncul dan diperkenalkan ?
 

Pencari_Ilmu

Hosting Guru
Pertanyaan no 1,2,3 bisa dijadikan satu,

Istilah ini sudah lama banget ada di dunia hosting, tahun 2006-an juga sudah ada

hasil dari gooling dapat info di sini:

http://www.ozzu.com/hosting-forum/what-the-difference-between-unlimited-and-unmetered-t108245.html
https://forums.digitalpoint.com/thr...en-unlimited-and-unmetered-bandwidth.1757327/
http://www.tomshardware.com/answers/id-1655987/difference-unlimited-unmetered.html
dll

banyak user dari situs di atas yang bilang kalau kedua istilah tersebut maksudnya sama saja. Kalau pun mau dibedakan unlimited lebih ke penggunaan fitur layanan seperti unlimited domain, unlimited ftp account, unlimited mysql databases, sedangkan unmetered lebih ke penggunaan storage dan bandwidth walaupun ke dua istilah tadi lebih ke arah bahasa marketing aja.

Biasanya walaupun unlimited dan unmetered, tetap saja hoster membuat batasan penggunaannya pada ToS nya (Term of Service).

CMIIW
 

BikinDesainSitus

Hosting Guru
Verified Provider
Sedangkan unmetered lebih ke penggunaan storage dan bandwidth walaupun ke dua istilah tadi lebih ke arah bahasa marketing aja.
Biasanya walaupun unlimited dan unmetered, tetap saja hoster membuat batasan penggunaannya pada ToS nya (Term of Service).
CMIIW
ada juga yang jualan unlimited space dan BW :). dan kembali lagi ke TOS
 

dhyhost

Web Hosting Service
The Warrior
Verified Provider
sebenarnya istilah keduanya sama saja...
untuk unmetered/unlimited space, pastikan dibaca TOSnya terlebih dahulu, untuk unmetered bandwidth ini sebenarnya memang ada, jika untuk srver tergantung dr kecepatan networknya juga, network 100Mbps, tidak mungkin penggunaannya sampai 50TB ke atas, jadi pasti sudah diperhitungkan sma providernya...
sdgkn shared host unmetered bandwidth, yg perlu dicatat oleh konsumen yaitu bandwidth bukan berarti visitor, unmetered bandwidth bukan berarti dapat menampung unmetered visitor...
 

Nina Prasetyo

Expert 2.0
sebenarnya istilah keduanya sama saja...
untuk unmetered/unlimited space, pastikan dibaca TOSnya terlebih dahulu, untuk unmetered bandwidth ini sebenarnya memang ada, jika untuk srver tergantung dr kecepatan networknya juga, network 100Mbps, tidak mungkin penggunaannya sampai 50TB ke atas, jadi pasti sudah diperhitungkan sma providernya...
sdgkn shared host unmetered bandwidth, yg perlu dicatat oleh konsumen yaitu bandwidth bukan berarti visitor, unmetered bandwidth bukan berarti dapat menampung unmetered visitor...

Artinya, unlimited/unmetered disatu faktor, tapi tidak di faktor lainnya.
makanya cuma gimmick marketing aja .. :D
 

rendy

Hosting Guru
Verified Provider
kalau bandwidth, itu unmeterd, artinya tidak dikuota penggunaannya, tetapi tetap ada limitnya, dimana limitnya? di port misalnya, 10 / 100 / 1000 / 10000 mbps, atau sesuai QOS provider

kalau unlimited, lebih kearah penggunaan yang dibebaskan penghitungan penggunaan, sepanjang resource masih tersedia, semisal di space, karena space bisa dilebarkan sesuai kebutuhan,
 

pangeran1995

Hosting Guru
kebanyakan mungkin hanya teknik marketing aja.
meski space dan bw unlimited pada kenyataannya resource terkena limit sehingga banyak awam yang mengeluh bandwidth baru abis 50Gb udah kena suspend padahal katanya unlimited :D
 

funkyasa

Expert 1.0
Baik di tempat yang menawarkan unlimited disk / bandwidth , atau di tempat yang tidak menawarkan unlimited disk / bandwidth itu yang namanya resource limit pasti ada.
Banyak yang bilang "jangan pakai yang unlimited, nanti sering suspend kalau resourcenya overload". Padahal kalau saya tanya balik, memangnya kalau di tempat yang tidak unlimited disk / BW, itu tidak akan disuspend atau diberi peringatan kalau resourcenya overload ? :D
 
Status
Not open for further replies.

Top