Herza.id Produk Gagal, 120 Lebih Data Cpanel Klien Ludes


Status
Not open for further replies.

Tokowebpedia

Poster 1.0
Ya saya setuju sekali degan soal yang satu ini.

Jadi kalau udah dapat vps yang speknya cocok dengan harga yang lebih murah, maka lebih baik selisih biayanya itu digunakan buat subscribe space backup di penyedia/provider lainnya. Toh ini kan vpsnya dipakai juga buat bisnis (nge-hostingin datanya client), jadi jangan simpan selisih biaya tersebut untuk menambah profit atau mengurangi cost produksi.

Lagipula space backup buat akun cpanel itu ga perlu gunakan vps khusus storage, pakai layanan cloud storage sejenis google drive atau sejenis nextcloud (support ftps, scp, rsync, webdav). Harganya pun relatif murah, ketimbang vps storage. Tinggal disesuaikan dengan kebutuhannya saja, berapa besar spacenya.

Misalnya google drive itu cuman 43rb per bulan untuk 200GB atau 135 rb/bln untuk yang 2TB. Asumsinya dengan jumlah client ada 120, maka dengan menambahkan Rp1200 ke harga jual layanannya sudah mendapatkan space 2 TB yang bisa diperuntukan buat nyimpan backupannya data client setiap harinya. Nggak perlu terlalu khawatir lagi kalau nantinya kena musibah semacam ini.
saran yg brilian. terima kasih sarannya tuan
 

XXIKU.COM

Hosting Guru
Belum ada tanggapan ya hari ini mengenai pindah OS nya. Mungkin hari ini si mbah PT lagi bukan jam kerja, semoga senin pagi bisa di jawab
 

galuh82

Hosting Guru
Verified Provider
kemudian dijelaskan dari pihak @CyberDaeng kenapa VPS nya crash dan berganti OS ke Centos 8 padahal sebelumnya Centos 7
mungkin dicrosscek juga disisi os vpsnya yang real itu centos 7 atau centos 8 karena kalau info di whmcs bisa saja salah
 

idnix

Hosting Guru
Verified Provider
ada indikasi akun klonengan dari yg "ikut2an" nih ya. kita2 tahu kok siapa2 saja yg kloning. :)
 

AthaHost

Apprentice 1.0
Verified Provider
mungkin dicrosscek juga disisi os vpsnya yang real itu centos 7 atau centos 8 karena kalau info di whmcs bisa saja salah
Yup benar, karna hanya sekedar data kalau di whmcs. Realnya yang di virtualizor. Customer cuma ingin tau aja kenapa tiba tiba datanya berubah.

ada indikasi akun klonengan dari yg "ikut2an" nih ya. kita2 tahu kok siapa2 saja yg kloning. :)
Ada yang punya akun lebih dari satu di dwh pak? Cuma buat bikin rame aja?
 

Beranda Kreatif

Apprentice 1.0
Verified Provider
Semoga cepat selesai masalahnya Tuan, saya faham terkait apa yang menjadi kerugian dan kekhawatiran Tuan @Tokowebpedia, krn saya jg berbisnis dibidang yang hampir serupa, memang data customer itu nomor satu, bukan masalah datanya tapi itu adalah trust yang akan menentukan bisnis kita kedepannya, terkait customer tersebut atau bahkan imbasnya terhadap customer lain dan calon customer yang bisa" melakukan blacklist sepihak krn satu insiden yg fatal seperti ini.

Saya juga pernah mengalami kehilangan data seperti ini, hanya saja biasanya sebelum migrasi saya akan backup data akun" customer, bs whole server atau akun perakun, kl akunnya g terlalu banyak bisa pake backup akun cpanel via ssh dan restorenya lagi via ssh untuk mengurangi waktu upload download nantinya untuk keperluan restore dan kalo bisa, backup datanya disimpan dilokasi yang berbeda (diserver lain atau local storage) untuk meminimalisir hal" yang diinginkan.

Saran saya sih lebih baik selalu membackup data akun customer untuk jaga", apalagi jika harus migrasi server, setelah selesai migrasi jangan langsung dihapus backup terakhirnya, y biarkan minimal H+7 atau H+30 untuk memastikan proses migrasi berjalan aman dan tidak ada kendala

Untuk Server sendiri, disini banyak rekan" penyedia jasa Server Hosting, jadi bisa bagi" rezeki jg ketemen" seperjuangan di DWH, misal order VPS di provider A, backupnya di provider B, siapa tau dapat diskon (harga temen) :D

Sukses selalu untuk rekan" semua, terutama yg sedang bersengketa semoga lekas resolve permasalahannya, masalah itu pasti slalu ada, yg penting kita jaga kerukunan dan kekompakan , semua member DWH ini adalah pejuang, yuk kita berjuang bersama dan jaga solidaritas kita untuk indonesia yang lebih baik... :113::113::113:

:36:
 
Status
Not open for further replies.

Top