Litespeed VS Varnish sebagai Terminologi Marketing Hosting, Siapa Pemenangnya?


Status
Not open for further replies.

PusatHosting

Hosting Guru
Saya sudah coba implementasi varnish, untuk wp ada komplain dibagian wp-admin tapi setelah di bypass sudah lancar dan belum ada komplain lagi lainya.

Bagaimana kalau kita buat semacam resource bersama supaya varnish http cache ini bisa kita rasakan manfaatnya bersama dan kita kembangkan Tuan-tuan ? # cuman punya ide saja sih, kemampuan belum ada .. hehee :D

Mungkin lebih kearah pembuatan laporan benchmark varnish

untuk vcl saya pakai https://github.com/mattiasgeniar/varnish-4.0-configuration-templates/blob/master/default.vcl
dan untuk waf sepertinya ada ini https://github.com/comotion/VSF tapi belum coba.
 

padihost.com

Apprentice 2.0
Saya sudah coba implementasi varnish, untuk wp ada komplain dibagian wp-admin tapi setelah di bypass sudah lancar dan belum ada komplain lagi lainya.



Mungkin lebih kearah pembuatan laporan benchmark varnish

untuk vcl saya pakai https://github.com/mattiasgeniar/varnish-4.0-configuration-templates/blob/master/default.vcl
dan untuk waf sepertinya ada ini https://github.com/comotion/VSF tapi belum coba.
Iya sesekali mungkin kita adakan case study bersama untuk perkembangannya, atau pernah diadakan sama rekan-rekan dwh disni ?
 

idnix

Hosting Guru
Verified Provider
mungkin pada nunggu gui nya varnish :D
 

GPLHosting

Hosting Guru
Wah ini compare antara webserver dan webcache ? Ya apel sama pear dong ini .. :D

Kl webserver, ya litespeed blm ada tandingannya memang. Walaupun apache di versi 2.4 sdh byk improvement dan performance nya sudah mendekati litespeed, tetap saja masih unggul litespeed dari berbagai faktor.

Kl webcache (reverse-proxy), ya bisa pilih antara varnish, squid, polipo dan ATS (apache traffic server). Walaupun beberapa webserver spt Apache dan nginx bisa dijadikan sebagai webcache (reverse-proxy) juga.

Point-nya adalah :
A. Kalau punya uang dan gak mau ribet seting sana-sini, Pilih Litespeed
B. Kalau ngga punya uang (budget terbatas) bisa bikin alternatif webserver + webcache (tentunya semua opensource based) :D
 
Status
Not open for further replies.

Top