Faktor apa yang menjadi pertimbangan memilih hoster?


Faktor yang PALING penting dalam memilih hoster


  • Total voters
    19

BUANA dotnet

Hosting Guru
Verified Provider
Faktor apa yang menurut anda PALING penting dalam memilih hoster?

Silahkan vote.. cuma boleh pilih maksimal 3 faktor...
 

blackibank

_
Office Boy
Setiap orang biasanya melihat harga kemudian baru mempertanyakan supportnya dll.
Biasanya customer yang fokus ke harga sifat nya tidak lebih loyal dari customer yang fokus ke support.
Middle to low customer biasa fokus ke harga
Middle to high customer biasa fokus ke support
 

dhyhost

Web Hosting Service
The Warrior
Verified Provider
Setiap orang biasanya melihat harga kemudian baru mempertanyakan supportnya dll.
Biasanya customer yang fokus ke harga sifat nya tidak lebih loyal dari customer yang fokus ke support.
Middle to low customer biasa fokus ke harga
Middle to high customer biasa fokus ke support

bener nih, kl yg fokus ke support atau kualitas layanan lebih loyal,
kl yg orientasi harga sebelah lebih murah udah langsung pindah, liat lebih murah lg pindah lagi hehe
 

iidbae

Expert 1.0
Sebagai pengguna pilihananya

Reputasi/track record hoster
Kalau rusak reputasinya, semua rusak. Ngapain lihat yang lain. Lima tahun pengguna hos keroyokan, cuma ini kesimpulan saya.

Support via email/sistem
Dukungan layanan pelanngan atau support, kelihatan dari awal tanya-tanya (presales questions).

Lokasi data center
Antara lokasi dan kecepatan jaringan, perasaan sama. Ini sih tergantung kebutuhan.


Bahas atu-atu ah:
Harga = Sulit bohong ini. Parameter paling cepat sebelum peninjauan lebih lanjut.
Spesifikasi server (processor dan memory) = Sudah keliatan dari harganya.
Reliabilitas (uptime) = Tergantung tingkat kegantengan
Kecepatan network = Tergantung tingkat kegantengan
Control Panel yg digunakan = ngapain mikirin ini. :D
Adanya script auto installer = Tergantung tingkat kepintaran pengguna.
Ada Live Support via chat = live chat ada tapi yang jawab robot?

Maaf kalau sok tahu. Hanya pengguna.
 

BUANA dotnet

Hosting Guru
Verified Provider
Antara lokasi dan kecepatan jaringan, perasaan sama. Ini sih tergantung kebutuhan.

LOKASI
misalnya pilih di Indonesia, Singapore, USA (Los Angeles, LasVegas atau lainnya), Eropa (Belanda, Rumania atau lainnya)

KECEPATAN JARINGAN
dari alokasi jatah network, misalnya di batasi 10mbps, 20mbps, 100mbps atau lainnya
 

Minimal

Apprentice 1.0
Sekedar menambahkan;

1. Website Hosternya.
Subjektif sih tapi ini faktor pertama ketika saya berlangganan di hoster yang sekarang. Website hoster tersebut sangat cepat diakses, minimalis dan gak rame kayak stiker mobil balap, to the point dan gak jualan janji bilang ter-xxx, ter-yyy.

2. Transparansi Paket
Semua paket diberikan informasi deskripsi yang sangat lengkap dan detail jadi gak seperti membeli kucing dalam karung. Pelanggan tahu apa yang mereka dapat.

3. Kontinuitas Layanan/Paket
Paket/layanan gak sering berubah-ubah dan kalaupun berubah pelanggan lama/legacy diupgrade otomatis ke skema paket yang baru dengan harga tetap sesuai kontrak berlangganan pertama kali. Pernah punya pengalaman buruk dulu ketika saya dipaksa "stay" di skema paket lama yang jadul under-performed karena gak mau upgrade tambah biaya. Pernah juga punya pengalaman baik saat paket diupgrade ke skema yang lebih tinggi dengan spek yang lebih bagus tanpa ada biaya tambahan karena server dipindah ke lokasi yang berbeda.

4. Ada Laman Publik Status Server/Load/Pengumuman
Hoster yang mau terbuka dengan informasi tersebut menandakan bahwa mereka percaya dengan kualitas yang dimiliki dan bagi pelanggan/calon pelanggan bisa tahu kondisi server setiap waktu.
 

Pencari_Ilmu

Hosting Guru
Sebagai user, saya termasuk jarang pindah server, 10 tahun masih di hoster yg sama :), alasannya:

  1. Server jarang down, setahun paling cuma 5 kali @ 5 menit (down karena maintenance/upgrade software/hardware, bukan karena server crash)
  2. Harga masuk akal (per tahun naik, tapi masih wajar)
  3. Support oke (ticket dibalas < 30 menit)
  4. Metode pembayaran banyak
  5. Informatif (memberikan informasi maintenance, status server, dll)
Menurut saya yg menjadi pertimbangan dalam memilih hoster adalah "rekam jejak", untuk mengetahui rekam jejak hoster bisa ditelusur di google, kalau banyak yg mengeluh berarti jelek.
 

antochoy

Expert 1.0
Verified Provider
  • Harga
  • Spesifikasi server (processor dan memory)
  • Reliabilitas (uptime)
  • Kecepatan network
  • Control Panel yg digunakan
  • Adanya script auto installer
  • Support via email/sistem
  • Ada Live Support via chat
  • Lokasi data center
  • Reputasi/track record hoster
dari semua faktor diatas bisa jadi pertimbangan, cuman urutan prioritas tiap client berbeda
 

paijrut

Poster 2.0
waktu pertama kali butuh hosting yg pertama saya lihat adalah reputasinya.. setelah sekian lama yg jd prioritas saya adalah familiar dengan hostingnya dan cara kerja supportnya (intinya cari nyaman sekarang).. kalau harga itu relatif.. kalau benar2 butuh semahal apapun jadi terasa murah, kalau ndak butuh semurah apapun jd terasa mahal..
 

Top